DEWI LAKSMI Dewi Kemakmuran Ejaan Sanskerta : Laksmi Golongan : Dewi Pasangan : Wisnu Wahana : Burung Hantu |
Dewi Kekayaan, Kesuburan, Kemakmuran, Keberuntungan, Kecantikan, Keadilan, dan Kebijaksanaan.
Dewa Wisnu dan Dewi Laksmi |
Dalam kitab-kitab Purana (cerita zaman dulu), Dewi Laksmi adalah ibu dari alam semesta, sakti dari Dewa Wisnu. Dewi Laksmi mempunyai ikatan yang sangat erat dengan Dewa Wisnu.
Dalam beberapa inkarnasi Wisnu (Awatara) Dewi Laksmi ikut serta menjelma sebagai Sita
(Shinta adalah tokoh protagonis dalam wiracarita Ramayana dimana Dewa Wisnu sebagai Rama, dan Dewi Laksmi merupakan istri dari Sri Rama).
Rukmini (Ketika Wisnu menjelma sebagai Kresna), dan Alamelu (Ketika Wisnu menjelma sebagai Wenkateswara).
Ciri-Ciri Dewi Laksmi
Dewi Laksmi digambarkan sebagai ibu jujur, dengan empat lengan, berpakaian bagus dan bermata mahal, menganugerahkan koin-koin kemakmuran dan diapit oleh gajah-gajah menandakan kuasa. Bunga teratainya yang dimana bunga teratai tersebut merupakan kemurnian dan kuasa rohani.
Dewi Laksmi disebut juga Dewi uang. Ia disebut "Widya", yang berarti pengetahuan, karena Dewi Laksmi juga mempunyai pengetahuan keagamaan. Ia juga dihubungkan dengan setiap kebahagiaan yang terjadi diantara keluarga, sahabat, perkawinan, anak-anak, kekayaan dan kesehatan yang menjadikannya Dewi yang sangat terkenal di kalangan umat Hindu.
Perayaan dalam Masyarakat Hindu
Pemujaan untuk Dewi Laksmi disebut Diwali. Menurut tradisi , apabila menaruh lampu minyak kecil dirumah mereka (Diwali) dan harapan Laksmi akan datang untuk memberkati mereka. Selama satu malam ketika bulan purnama, mereka percaya kekayaan Laksmi akan datang.
DIWALI |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar